Saat ini, Universitas Royal Prima (Unpri) menjadi salah satu perguruan tinggi swasta terlengkap dan terbesar di Sumatra Utara. Belum lama ini, Unpri tengah mendirikan gedung baru yang berjarak hanya 200 meter dari rumah sakit dengan berkapasitas 250 kamar tersebut. Gedung baru tersebut akan menjadi high-rise building pertama di Kota Medan.
BANGUNAN TINGGI
Dibangun di atas lahan seluas 87.760 meter persegi, gedung baru Unpri dilengkapi dengan 160 ruang kelas, 1 auditorium, 22 ruang pengelola kampus, sebuah perpustakaan, 19 ruang tutorial, 16 laboratorium, dan sebuah ruang olahraga. Selain itu, gedung ini juga memiliki beberapa fasilitas penunjang, seperti tempat parkir delapan lantai, mal, pusat kebugaran, musala, pujasera, dan griya tawang.
Unpri sendiri berlokasi di Jalan Sampul, Kota Medan, sebuah kawasan pemukiman di wilayah barat yang notabene merupakan lokasi yang kurang strategis. Untuk mengantisipasi agar mudah dikenal, gedung baru universitas ini didesain menjulang setinggi 20 lantai. Meskipun menjadi salah satu bangunan tertinggi di Medan, namun desain gedung baru universitas ini lebih menitikberatkan pada perlunya ruang terbuka dan berkumpul sebagai ajang diskusi bagi mahasiswa.
Dengan menerapkan konsep tropis modern, bangunan ini didesain dengan menghadirkan banyak ruang berkumpul sehingga semangat belajar dan besosialisasi mahasiswanya meningkat. Kesan tropis modern makin terasa dengan adanya ruang terbuka di dalam bangunan. Bukaan dengan penambahan taman gantung sebagai ruang hijau di beberapa bagian bangunan sengaja dimasukkan untuk menunjang konsep arsitektur hijau.
Gedung baru ini tak hanya akan menjadi pusat kegiatan belajar-mengajar para mahasiswa, namun juga berfungsi sebagai pusat lifestyle seluas 10.000 meter persegi bagi mahasiswa dan warga Medan dan sekitarnya. 28 unit ruang bagi anchor tenant dan sebuah pujasera, gedung ini tentunya akan memfasilitasi kebutuhan mahasiswa sekaligus menarik minat warga sekitar untuk datang.
MATERIAL LOKAL
Kendati biaya pembangunannya tidak terlalu besar, tetapi gedung ini tetap mendukung konsep arsitektur hijau. Untuk itu, bangunan ini didirikan dengan material yang mudah ditemukan di Medan, lalu kemudian dikombinasikan dengan material batu alam. Tak ketinggalan, finishing dengan memanfaatkan semen plester dengan teknik yang kreatif turut menghiasi bangunan ini. Sebagai pelengkap, digunakan material hijau seperti low-emissivity glass untuk area terbuka.
DATA PROYEK
Nama proyek: Universitas Royal Prima
Lokasi: Jalan Sampul, Medan
Rencana selesai: 2018
Area pembangunan: 7.143 meter persegi
Luas area bangunan: 87.760 meter persegi
Jumlah ruangan:
– Ruang kelas (160 unit)
– Ruang pengelola kampus (22 unit)
– Perpustakaan (1 unit)
– Ruang tutorial (19 unit)
– Laboratorium (16 unit)
– Ruang olahraga (1 unit)
– Anchor tenant (28 unit)
– Pujasera (18 unit)
– Pusat kebugaran (1 unit)
– Musala (1 unit)
– Auditorium (1 unit)
– Griya tawang (20 unit)
Klien/pemilik: Yayasan Perguruan Tinggi Prima Indonesia
Firma arsitek: HB Architeam
Arsitek utama: Herwin Bunjamin
Kontraktor utama: PT Prima Abadi Jaya
Mekanik & pengerjaan elektrik: PT Maxim Gritama
Insinyur sipil & struktur: PT Maxim Gritama
Foto/gambar: HB Architeam