Himpunan Desainer Interior Indonesia (HDII) Cabang DKI Jakarta telah selesai melaksanakan Kegiatan Musyawarah Daerah (Musda) ke-XI yang diselenggarakan pada Jumat, 20 Januari 2023 pukul 10.00 WIB. Kegiatan ini bertempat di Jakarta Design Center dengan beberapa agenda kegiatan.
Laporan pertanggungjawaban kepengurusan HDII DKI Jakarta periode 2019-2022 menjadi salah satu agenda utamanya. Pemilihan Ketua HDII DKI Jakarta periode 2025-2028, di mana Ariya Sradha terpilih sebagai ketua HDII DKI Jakarta periode 2025-2028. Agenda selanjutnya diikuti dengan prosesi serah terima jabatan Ketua HDII DKI Jakarta periode 2019-2022 dari Rina Renville kepada Ketua HDII DKI Jakarta periode 2022-2025, Ranu Scarvia.
Musda ditutup dengan upacara pelantikan Ranu Scarvia selaku Ketua HDII DKI Jakarta periode 2022-2025. HDII DKI JAKARTA di bawah kepengurusan Ketua Ranu Scarvia akan berupaya membawa HDII DKI JAKARTA ke arah yang lebih baik dan siap berkolaborasi dengan mitra, retail, media maupun instansi lainnya. — Construction+ Online