IN DESIGN

Apartemen Panorama Parahyangan

Berdekatan dengan Jakarta, Bandung merupakan kota terbesar di provinsi Jawa Barat, sekaligus ibukota dari provinsi ini. Tidak jauh berbeda dengan Jakarta, Bandung juga menarik minat masyarakat untuk berurbanisasi mengingat pertumbuhan ekonomi kota ini juga tergolong pesat. Kebutuhan akan tempat tinggal menjadi salah satu faktor yang menggiring perkembangan kota Bandung, baik melalui pembangunan landed house maupun apartemen. Salah satunya, Apartemen Panorama Parahyangan yang didesain oleh Larascipta Architect Internusa Design (LAID).

Secara keseluruhan, apartemen berkonsep modern ini berusaha menjawab kebutuhan hunian di kawasan prime Bandung Utara. Meski akan terlihat mencolok dari kawasan sekitarnya, apartemen ini mengadaptasi bentuk dari tapak yang berkontur sehingga mampu menyelaraskan sekitar. Namun dalam fasadnya, LAID menggunakan metode yang berbeda. Lekukan yang berbeda pada tiap lantainya terlihat pada fasad bangunan yang dihasilkan dari metode parametric design. Penggunaan metode tersebut merupakan hasil kolaborasi dengan tim FORMOLOGIX yang dihasilkan dari usaha rerespon lingkungan sekitar untuk memberikan kenyamanan bagi penghuninya.

SKYSCRAPER BANDUNG
Apartemen Panorama Parahyangan akan menjadi salah satu skyscraper di kawasan Bandung Utara. Hal tersebut menjadi salah satu keuntungan bagi bangunan ini, karena menonjol secara ketinggian bangunan dan mengadopsi desain yang adaptif terhadap tapak yang ada. Sementara itu, material yang digunakan untuk menonjolkan kesan modern tersebut didominasi oleh penggunaan kaca, GRC, beton, dan alumunium composit panel (ACP).

Dalam proses mendesain, LAID harus mampu mengakomodir seluruh kebutuhan desain yang harus mengikuti aturan dari pemerintah kota maupun provinsi mengenai bangunan yang berada di Kawasan Bandung Utara dengan lahan yang berkontur curam. Kontur yang curam dimanfaatkan sebagai fasilitas penunjang apartemen sehingga mampu mengakomodasi kebutuhan aktivitas penghuni di hunian tersebut. Selain itu, hunian vertikal yang nyaman menjadi tempat untuk berinvestasi di Bandung, karena proyek hunian seperti ini berpotensi menjadi landmark yang modern di kawasan Bandung Utara.

DATA PROYEK
Nama Proyek: Apartemen Panorama Parahyangan
Lokasi: Bandung
Status: Under Construction
Rencana Selesai: 2021
Luas Area: 49.772 meter persegi
Jumlah Ruangan: 730 unit
Klien/Pemilik: PT Dago Alam Sejahtera
Konsultan Arsitektur: Larascipta Architect Internusa Design
Principal Architect: Georgius Budi Y.
Mechanical & Electrical Engineer: Aminudin
Foto/Gambar: Larascipta Architect Internusa Design

yasbetir1.xyz winbet-bet.com 1kickbet1.com 1xbet-ir1.xyz hattrickbet1.com 4shart.com manotobet.net hazaratir.com takbetir2.xyz 1betcart.com betforwardperir.xyz alvinbet.help/ ritzobet.org betforward.com.co betforward.help betfa.cam 2betboro.com 1xbete.org 1xbett.bet romabet.cam megapari.cam mahbet.cam وان ایکس بت بت فوروارد