Mendesain sebuah rumah tidak semata-mata hanya sebagai kebutuhan papan, tetapi secara tidak langsung juga menentukan kualitas aktivitas dan hubungan antar penghuninya. The Gritted Grid, sebuah rumah yang berlokasi di Jakarta Selatan, berhasil menjawab dua hal tersebut melalui desainnya yang mengedepankan aspek konektivitas.
MELTING POT DAN RUANG-RUANG INDIVIDUAL
Sejak awal, pemilik menginginkan sebuah rumah yang nyaman untuk dihuni oleh keluarga besar dengan rentang umur yang berbeda-beda. Kondisi penghuninya yang multi-generasi ini menjadi tantangan utama GeTs Architects sebagai desainernya. Hunian harus dapat memfasilitasi beragam kebutuhan setiap anggota keluarga. Tidak hanya kegiatan secara individu saja, tetapi rumah juga harus dapat mengakomodasi kebersamaan keluarga.
The Gritted Grid adalah hasil eksplorasi bagaimana sebuah rumah dapat menjadi kediaman yang layak huni untuk berbagai usia sekaligus melting pot atau “wadah yang intim” untuk berkumpul. Hal ini diimplementasikan dengan pengaturan axis bangunan yang membuat rumah banyak memiliki kantong-kantong kolektif untuk aktivitas bersama. Lebih dari itu, ruang tamu, ruang makan, dan dapur didesain sebagai jantung rumah yang minim sekat.
To read the complete article, register your details above
to be notified once the revamped Construction Plus App is ready!
DATA PROYEK
Nama Proyek: The Gritted Grid
Lokasi: Tebet, Jakarta Selatan, Indonesia
Selesai Dibangun: Pertengahan 2021
Luas Tapak: 1.600 meter persegi
Luas Bangunan: 1.450 meter persegi
Jumlah Lantai: 2
Jumlah Ruang: 10
Klien/Pemilik: Privat/Confidential
Konsultan Arsitektur: GeTs Architects
Principal Architect: Gerard Tambunan
Konsultan Desain Interior: GeTs Architects
Principal Designer: Gerard Tambunan
Tim Desain: Griselda V Chandra, Monika Ardelita, Reza Fadillah
Interior Styling: Diana Pardede, Monika Ardelita
Konsultan Sipil & Struktural: Haryadi Sukianto
Konsultan Pencahayaan: Amran Lee
Konsultan Arsitektur Lanskap: Ijoin Aja
Kontraktor Utama: Hacon Contractors (Herman Andrianto)
Kontraktor Fit-Out Interior: Saka Interior (Agus Gunawan)
Foto/Gambar: Mario Wibowo Photography