INTERIORS

Toko Daging Nusantara

Sebuah bangunan retail bahan makanan, apalagi toko daging, kerap didesain secara fungsional, tanpa memperhatikan estetika arsitektur dan interiornya. Banyak pemilik toko jenis ini yang berpikir bahwa mereka hanya fokus pada apa yang dijual, tanpa mempertimbangkan perspektif dari pembeli yang terdiri dari berbagai latar belakang budaya, sosial, dan usia.

Tidak demikian dengan apa yang ada dibenak dari pemilik Toko Daging Nusantara, sebuah butcher shop yang berusaha memfasilitasi kehendak semua pihak, terutama pembeli. Visi dan misi pemilik ingin menjual dan memberikan produk dengan kualitas baik dengan harga terjangkau lewat wadah arsitektur dan interior yang mengutamakan kenyamanan berbelanja bagi pembeli.

Untuk memfasilitasi keinginan tersebut, Satu Arsitek yang dipercaya untuk mendesain proyek toko daging ini menerapkan filosofi yang berbeda daripada toko daging kebanyakan. Proyek pertama Toko Daging Nusantara dibuka di Kosambi, Jakarta Barat pada Maret 2022 lalu, diikuti dengan proyek lanjutannya di Cikarang Utara, Jawa Barat yang selesai pada Agustus 2022.


Toko Daging Nusantara Cikarang Utara
Toko Daging Nusantara Cikarang Utara diselesaikan setelah proyek di Kosambi rampung. Proyek ini juga didesain oleh Satu Arsitek untuk memberikan kenyamanan tamu dan pembeli saat hendak mencari produk daging yang dijual di toko ini. Konsep utama yang diusung adalah menonjolkan sebuah bagian bangunan yang biasanya tidak ditonjolkan dalam desain bangunan fungsi komersial, yaitu musala.

Memahami bahwa mayoritas masyarakat Indonesia merupakan pemeluk agama Islam, maka tim desain menjadikan musala sebagai point of interest dari bangunan sebagai fasadnya. Namun secara brilian, Satu Arsitek mampu menciptakan sentuhan arsitektural dan interior yang tidak menutupi fungsi utama dari bangunan itu sendiri sebagai sebuah toko daging. Dibuat seolah “melayang” diselubungi secondary skin dengan implemetasi geometris yang terinspirasi dari pola geometris Masjid Nabawi, fasadnya berpadu dengan material lokal berupa anyaman rotan.

Musala sebagai fasilitas ibadah menjadi focal point pada Toko Daging Nusantara Cikarang Utara ini. Dibuat tanpa menggunakan AC agar mengurangi emisi energi, proyek ini memanfaatkan bukaan untuk masuknya udara yang dikelilingi oleh kolam yang berpotensi mengoptimalkan suhu. Bangunan satu lantai ini memiliki dua fungsi utama, yaitu sebagai toko daging dan restoran. Kedua fungsi ini memiliki ciri khas desainnya masing-masing.


To read the complete article, register your details above
to be notified once the revamped Construction Plus App is ready!

DATA PROYEK
Nama Proyek: Toko Daging Nusantara Cikarang Utara
Lokasi: Cikarang Utara, Jawa Barat
Selesai: Agustus 2022
Luas Tapak: 1.000 meter persegi
Luas Bangunan: 647 meter persegi
Tinggi Bangunan: 8 meter
Pemilik/Pengembang: PT Suri Nusantara Jaya
Konsultan Arsitektur: Satu Arsitek
Principal Architect: Stanley Winaryo Ng
Konsultan Arsitektur: Satu Arsitek
Principal Designer: Robby Refhandri
Konsultan Sipil & Struktur: Erland + PT Kindo Dwi Persada
Konsultan Mekanikal dan Elektrikal: PT Kindo Dwi Persada
Konsultan Pencahayaan: Terra Illumination
Kontraktor Utama: PT Kindo Dwi Persada
Interior Fit-Out Contractor: PT Modern Satu Nusantara
Foto: Mario Wibowo Photography


Toko Daging Nusantara Kosambi
Sebuah bangunan retail bahan makanan, apalagi toko daging, kerap didesain secara fungsional, tanpa memperhatikan estetika arsitektur dan interiornya. Banyak pemilik toko jenis ini yang berpikir bahwa mereka hanya fokus pada apa yang dijual, tanpa mempertimbangkan perspektif dari pembeli yang terdiri dari berbagai latar belakang budaya, sosial, dan usia.

Tidak demikian dengan apa yang ada dibenak dari pemilik Toko Daging Nusantara, sebuah butcher shop yang berusaha memfasilitasi kehendak semua pihak, terutama pembeli. Visi dan misi pemilik ingin menjual dan memberikan produk dengan kualitas baik dengan harga terjangkau lewat wadah arsitektur dan interior yang mengutamakan kenyamanan berbelanja bagi pembeli.

Untuk memfasilitasi keinginan tersebut, Satu Arsitek yang dipercaya untuk mendesain proyek toko daging ini menerapkan filosofi yang berbeda daripada toko daging kebanyakan. Proyek pertama Toko Daging Nusantara dibuka di Kosambi, Jakarta Barat pada Maret 2022 lalu, diikuti dengan proyek lanjutannya di Cikarang Utara, Jawa Barat yang selesai pada Agustus 2022.


To read the complete article, register your details above
to be notified once the revamped Construction Plus App is ready!

DATA PROYEK
Nama Proyek: Toko Daging Nusantara Kosambi
Lokasi: Duri Kosambi, Jakarta Barat
Selesai: Maret 2022
Luas Tapak: 1.160 meter persegi
Luas Bangunan: 650 meter persegi
Tinggi Bangunan: 11 meter
Pemilik/Pengembang: PT Suri Nusantara Jaya
Konsultan Arsitektur: Satu Arsitek
Principal Architect: Stanley Winaryo Ng
Konsultan Arsitektur: Satu Arsitek
Principal Designer: Felicia Melina Ismanto
Konsultan Sipil & Struktur: PT Multi Gapura Pembangunan Semesta
Konsultan Mekanikal dan Elektrikal: PT Multi Gapura Pembangunan Semesta
Konsultan Pencahayaan: Capital Lighting
Kontraktor Utama: PT Multi Gapura Pembangunan Semesta
Interior Fit-Out Contractor: PT Interior Concept Indonesia
Foto: Mario Wibowo Photography

yasbetir1.xyz winbet-bet.com 1kickbet1.com 1xbet-ir1.xyz hattrickbet1.com 4shart.com manotobet.net hazaratir.com takbetir2.xyz 1betcart.com betforwardperir.xyz alvinbet.help/ ritzobet.org betforward.com.co betforward.help betfa.cam 2betboro.com 1xbete.org 1xbett.bet romabet.cam megapari.cam mahbet.cam وان ایکس بت بت فوروارد